Selayang Pandang PKRS RSUD Syamsudin, SH
RSUD R. Syamsudin, SH adalah RS daerah tipe B terbesar di Jawa Barat diberikan kepercayaan sebagai pilot project pengembangan Promosi Kesehatan Rumah Sakit oleh Depkes RI pada tahun 2008. RSUD R. Syamsudin, SH menyadari potensi yang dimiliki sehingga kesempatan ini dijadikan peluang untuk mengembangkan diversifikasi pelayanan terutama sesuai dengan visi rumah sakit yang unggul dalam bidang pendidikan.
Unggul dalam bidang pendidikan tidak hanya RS dijadikan lahan praktek para mahasiswa kesehatan tetapi juga dijadikan lahan peningkatan pengetahuan, kemampuan dan kemauan masyarakat RS untuk mampu menolong dirinya sendiri dalam upaya pemeliharaan dan peningkatan status kesehatannnya.
Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) adalah upaya untuk memberdayakan masyarakat rumah sakit agar mampu menghindarkan dirinya dari resiko terkenanya penyakit serta kemampuan untuk memelihara kesehatannya agar menjadi lebih baik.
Tujuan PKRS adalah menciptakan rumah sakit yang sehat serta memberdayakan masyarakat rumah sakit untuk tahu, mau dan mampu memelihara kesehtannya serta mencegah timbulnya penyakit
Visi
PPK –BLUD RSU R. Syamsudin, SH sebagai centre of excelent PKRS di Jawa Barat
Misi
1. Inova-Creatif Partnership
Menciptakan jejaring kemitraan dengan berbagai pihak untuk menumbuhkan demand dan akses informasi masyarakat terhadap pelayanan kesehatan rumah sakit.
2. Supportive Environment
Mengembangkan lingkungan rumah sakit yang mendukung akses informasi kesehatan
3. Strengthen Community Action
Memperkuat kegiatan pemberdayaan masyarakat dalam upaya peningkatan kesadaran akan perilaku hidup bersih dan sehat
4. Reorient Health Service
Mengarahkan pelayanan kesehatan di rumah sakit berbasis promosi kesehatan dalam rangka implementasi paradigma sehat.
Stuktur organisasi
PKRS RS. Syamsudin, SH kota Sukabumi dibentuk dalam bentuk tim PKRS berada dibawah wadir pelayanan dan pendidikan dengan peragkat sebagai berikut :
1. Penanggung jawab : Wadir Pelayanan dan Pendidikan
2. Penanggungjawab harian : Dr. Sulistyorini
3. Koordinator : Deni Purnama,SKep
4. Korbid. Pemberdayaan Masyarakat : Titim Fatimah , SKM,
5. Korbid. Pengembangan Media dan Sarana : Deden Herlan, SKM
6. Korbid Kemitraan : Aden Hari Sadeli, AMK
Program dan Kegiatan PKRS di rumah sakit
1. Konseling
Kegiatan konseling adalah upaya merubah perilaku masyarakat melalui kegiatan edukatif baik individu maupun kelompok
a. Poliklinik PKRS
Poliklinik PKRS merupakan poliklinik integrasi kegiatan konseling yang bertujuan untuk layanan konseling kesehatan. Poliklinik PKRS terdiri dari :
- Klinik konseling Kesehatan
- Klinik Stop Merokok
- Klinik Konsultasi Kesehatan Remaja dan Wanita
- Klinik Konsultasi Gizi
- Klinik Edelweis/VCT
- Konseling di Unit Layanan
Kegiatan konseling yang dilakukan diseluruh unit layanan di rumah sakit diantaranya rawat inap, rawat jalan, farmasi, labolatorium, instalasi gizi dll.
2. Pengembangan Media
a. Outdoor-indoor exhibition media
Pengembangan media interaktif promosi kesehatan untuk kegiatan didalam gedung maupun diluar gedung berupa :
- LCD
- Banner
- Spanduk
- Poster
- Leaflet
b. Telehealth
Pengembangan media interaktif promosi kesehatan berbasis teknologi informasi :
- Elektronik media
- Website/ Webblog PKRS
3. Pemberdayaan Masyarakat
Pemberdayaan masyarakat adalah upaya pro aktif dari masyarakat untuk menumbuhkan kesadaran untuk memelihara, melindungi dan meningkatkan kesehatannya.
a. Tracing the future customer (Hospital tour)
b. Kampung sehat binaan RS
c. Pengeloaan kegiatan olah raga dan olah rohani
mampir promosi: info tentang kesehatan dan keperawatan boleh di lihat di:
BalasHapushttp://macrofag.blogspot.com/
:-)