Senin, 05 Juli 2010

LENSA KONTAK VS KACAMATA

Lensa kontak atau kacamata - mana yang lebih baik? lensa kontak kini semakin bagus, tetapi tidak untuk semua orang. Penyakit-penyakit mata tertentu (mata kering, pernah mengalami tukak kornea atau kornea yang hilang kepekaannya) membuat pemakaian lensa kontak tidak dianjurkan. Pemasangan, melepaskan dan perawatan lensa kontak dapat mungkin tidak praktis bagi orang yang menderita artritis pada tangan, gemetar karena penyakit Parkinson dan cacat fisik akibat gangguan lain. Namun dalam kasus tertentu, lensa kontak lebih disukai daripada kacamata. Misalnya saja lensa kontak memberikan penglihatan yang jauh lebih baik daripada kacamata kepada orang-orang yang lahir dengan kelainan bentuk kornea. Lensa kontak juga lebih menguntungkan dibandingkan kacamata kalau anda tidak menerima lensa buatan pada saat operasi katarak.
 
Perawatan sendiri bagi pemakai lensa kontak
  1. Jagalah kebersihan lensa kontak anda
  2. Cucilah kedua tangan anda sebelum memegang lensa kontak itu
  3. Gunakan hanya cairan pembersih dan pembasah lensa kontak komersial saja
  4. Miliki kacamata cadangan untuk persediaan bila anda tiba-tiba untuk sementara harus berhenti mengenakan lensa kontak
Lensa kontak untuk waktu lama dan sekali pakai
Kalau anda mengenakan jenis lensa kontak jangka panjang, sebaiknya lepas dan sterilkan lensa itu setiap malam. Kalau anda mengenakan jenis lensa sekali pakai, jangan mengenakannya lebih lama daripada waktu yang disarankan oleh ahli mata anda. Mengenakan lensa kontak terlalu lama tanpa melepaskannya dapat menghabiskan oksigen pada kornea mata. Kekurangan oksigen itu dapat menyebabkan penglihatan kabur, rasa sakit, mata berair, menjadi merah dan peka terhadap cahaya. Lepaskan lensa kontak anda segera kalau salah satu gejala tadi muncul. Periksakan mata anda secara teratur untuk menghindari masalah yang dapat muncul akibat mengenakan lensa kontak. 

Deden Herlan S
Sumber : Mayo Clinic

Tidak ada komentar:

Posting Komentar