Jumat, 23 Juli 2010

PENCANANGAN GO GREEN RSUD. R. SYAMSUDIN, SH KOTA SUKABUMI

 CALL TO ACTION FOR SAFE THE EARTH
Go Green merupakan sebuah upaya dalam pelestarian ekosistem bumi. Koordinator PKRS RSUD. R. Syamsudin, SH Kota Sukabumi, Deni Purnama, S.Kep memberikan pidato mengenai go green pada kesempatan apel pagi, hari kamis tanggal 8 Juli 2010. Pada apel tersebut juga dilakukan pencanangan green hospital secara simbolik oleh Direktur RSUD. R. Syamsudin, SH Kota Sukabumi dengan melepaskan 20 burung ciblek sebagai simbol dari kehidupan di alam semesta yang harus dilestarikan.
Kegiatan green hospital di RSUD. R. Syamsudin, SH Kota Sukabumi antara lain  save the water (hemat air), save the energy (hemat energi), waste management (manajemen pengolahan sampah), dan eco-protection (pelestarian lingkungan).
Dalam kesempatan ini juga dilakukan penyematan tanda satuan tugas anti rokok oleh Direktur RSUD R. Syamsudin, SH Kota Sukabumi Bapak Suherman, MKM kepada wakil dari masing-masing petugas lingkungan rumah sakit seperti satpam, cleaning service, petugas taman, penjaga warung, dan pelayan zal. Penyematan ini sebagai tanda dari komitmen rumah sakit untuk mendukung kegiatan Green Hospital agar tercipta rumah sakit yang ramah lingkungan dengan kawasannya yang bebas asap rokok.

 MOVING TOWARDS TO BE ECO FRIENDLY HOSPITAL






1 komentar:

  1. Pencanangan ini seharusnya dilakukan sejak dulu, heran juga yah..., apa tidak tahu, lupa atau emang kurang peduli. Tapi ane acungkan jempol buat RSUD R. Syamsudin yang sangat peduli terhadap lingkungan sekitar. Mudah-mudahan instansi-instansi yang lain bisa mengikutinya.
    Maju terus Syam...

    BalasHapus